Wednesday, August 28, 2019

17 Game RPG Open World Android Terbaik 2019 Offline & Online



MMORPG OFFLINE & ONLINE

Game dengan Genre RPG sendiri adalah genre game yang paling banyak diminati entah  itu karna  keseruan dalam game nya atau unsur Fantasy yang kental dalam game bergenre Rpg ini ,  nah di android sendiri game dengan genre RPG memang sudah banyak bertebaran luas di Google playstore  terlebih lagi kalian bisa mengunduhnya secara Gratis maupun berbayar .

kalian bisa mencoba nya satu persatu namun pastinya  hal tersebut akan menghabiskan banyak Kouta internet dan waktu yang terbuang percuma akibat memilih mana game RPG yang seru untuk dimainkan .

nah karna itu lah kali ini saya akan merangkum mana game rpg yang seru buat di mainkan di waktu luang terlebih lagi game ini sudah banyak sekali dimainkan oleh orang lain dan juga telah di unduh oleh jutaan umat gamers di seluruh dunia  , pastilah  ke 20 Game ini sudah sangat seru karna banyaknya peminat yang betah berlama-lama memainkan game tersebut

sebenarnya saya sudah menuliskan tentang 35+ Game RPG Offline Android Tanpa Kouta internet 
jika kalian yang bingung mencari gene RPG offline tanpa kouta internet saya saran kan baca artikel tersebut

namun kesampingkan itu terlebih dahulu daripada berlama-lama kali ini lah ke 17 Game RPG Open World Android Terbaik Offline & Online :

1. Seven Knights



jika kamu penggemar anime dengan hanya melihat visual nya saja kamu akan begitu tertarik , karna game Seven Knights adalah game RPG yang dikhusus kan untuk kalangan para weaboo  yang dimana Grafisnya sendiri menampilkan gaya-gaya anime  dengan karakter yang imut imut dan cantik-cantik yang begitu menggoda perhatian .

mengingat sendiri sudah lebih dari 10 juta orang yang telah menguduh game Seven Knights , di game ini sendiri kamu sebagai seorang ksatria akan ditugaskan untuk menghadapi dan membunuh dewa kehancuran untuk mengembalikan kedamaian di Negari Ladenberg , di dalam kamu juga akan di bantu oleh Karin dan Evann untuk menyatukan semua kesatria di seluruh dunia  guna mencapai misi utama yaitu membunuh dewa kehancuran .

di dalam game Seven Knights Terdapat banyak sekali fitur yang tersaji dalam game ini yang akan membuat Seven Knights begitu seru untuk di mainkan  , Seperti misalnya   3D Battle yang memungkinkan anda untuk memilih tim dari ratusan hero dari kombinasi yang kuat.

Selain itu kamu juga bisa menjalankan battle dengan cepat dan mudah dengan menggunakan mode double speed. Atau kamu juga bisa menggunakan strategi perang untuk berbagai quest di Ladenberg dengan Power Up, Rank Up, atau Gear Up.

2. Final Fantasy Awakening: 3D ARPG



Siapa yang tidak kenal dengan game melegenda yaitu seri Final Fantasy  , Developtmen terkenal Square Enix ini telah merilis seri game Final fantasy kembali di Console Android / IOS demi menyenangkan hati para gamers pecinta game Smartphone , kali ini dengan judul "Final Fantasy Awakening :3D ARPG" sendiri menampilkan grafis yang tidak kalah keren dibandingan dengan fintal fantasy yang ada di console sony yang lain,  bahkan lebih bagus ketimbang seri game Final fantay yang ada di console PSPnya .

dalam ceritanya sendiri juga tidak jauh berbeda dengan cerita asli Final fantasy  tidak ada perubahan jalan cerita dalam versi game Final fantasy Awakening : 3D ARPG  yang dimana kamu akan berperan sebagai Class-Zero yang bertugas melindungi Rubrum Empire dan menghentikan sernagan Dari militer Empire .

di dukung dengan Kualitas Gameplay yang memukau membuat game seri Final Fantasy Awaking : 3D ARPG ini wajib banget kamu mainkan sekarang di Console Android kesayangan kamu !


3. Lineage 2 Revolution



sebenarnya Lineage 2 Revolution adalah game RPG yang telah ada pada versi PC nya namun  "Netmable Neo " telah menjadikan Lineage 2 revolution menjadi game yang bisa kamu mainkan di  perangkat  Android / IOS ,   sontak Para Fans pun menyambut hangat kedatangan Game ini pada versi android nya karna mengingat anak muda jaman sekarang lebih memilih untuk bermain game HP Android ketimbang Desktop ,  menurut mereka Android lebih simpel dan mudah untuk dibawa kemana-mana .

jika kita bicara soal Grafis penggemar berat game ini sudah tidak akan bertanya lagi ,  pada versi android Lineage 2 Revolution membekali Grafisnya dengan Teknologi Unreal Engine 4 yang dimana hal tersebut bisa membuat grafis game menjadi terlihat nyata .

bukan hanya itu  jika kalian adalah  pemain Lama dari game Lineage 2 Revolution  pastilah kalian tau bahwa game ini adalah salah satu jenis game Open word pada versi PCnya ,  yang dimana kalian bisa menjelajahi luas nya dunia game itu sendiri dan melakukan sebuah petualangan . nah begitupula yang terjadi di game Lineage 2 Revolution  versi android sendiri memakai konsep game Open Word dimana kamu dapat Berpetualang bersama teman mu . nggak kebayang kan betapa serunya game ini .

4. Eternium


salah satu game RPG  yang paling banyak di unduh oleh  jutaan umat gamers di Google playstore , Sekilas game Eternium adalah game RPG yang biasa saja  jika kalian hanya melihat gambarnya  namun pada kenyataanya game ini  telah mendapatkan Label Editor's choice yang dimana hal tersebut membuktikan bahwa game Eternium adalah game RPG pilihan yang pastilah tidak diragukan lagi keseruan pada game ini .

Di game Eternium sendiri kamu akan ditugaskan untuk memusnakan para monster yang mengerikan seperti hal nya Alien , zombie , Naga , dewa kematian dan jenis monster lainnya dimana hal tersebut bisa membuat mu tegang saat memainkan game ini , kamu juga bisa memperkuat  hero mu guna untuk bisa menyangi ganasnya para monster tersebut , didukung dengan luas nya map  membuat mu bisa menjelajahi hutan mengerikan ataupun dungeon yang gelap penuh dengan ketakutan  yang ada pada suasana game ini .

Di game Enternium ini ada banyak pilihan class karakter hero yang bisa kamu pilih sesuka hati  seperti Mage, Gunner, Axe, Warrior dan Bounty Hunter.

5. S.O.L : Stone Of Life Ex



S.O.L Stone of life Ex adalah game Rpg klasik yang wajib kamu coba dengan bertemakan anime di dalam nya  membuat game ini benar benar laris  di Google Play store dengan pencapaian lebih dari 5 juta download  membuat game ini tidak akan diragukan lagi keseruan nya .

S.O.L Stone of life adalah game yang dikembangkan oleh development asal korea selatan yaitu Oddy arts  yang dimana perusahaan tersebut telah mengembangkan banyak game berkualitas , dimana S.O.L Stone Of life Ex adalah salah satu game nya .

bicara soal game ini sendiri kamu akan menggunakan  beberapa karakter yang ada dalam game dimana kamu sendiri akan ditugaskan untuk menjelajahi dungeon dan memusnakan para monster , bukan hanya itu kamu bisa juga mengupdate attribute mu sendiri seperti hal nya senjata dan skill  Guna untuk memperkuat serangan dalam mengahadapi berbagai ancaman

6.  Animus Stone Alone



Game Rpg Offline terbaik ini benar benar patut direkomendasikan tidak perduli kau melihat nya , dari segi gameplay nya saja membuat game ini tampak mirip sekali dengan game Drak soul yang ada di pc  dimana hal tersebut terlihat dari segi Grafis maupun dari segi permainannya .

mirip seperti Drak soul series game android RPG yang berjudul Animus Stone alone juga memiliki unsur drak fantasy yang sama dimana  didalam game ini sendiri kamu akan memerankan karakter yang  memakai full flat Armor dengan senjata yang  ia pegang dan perisai untuk melindungi  dirinya membuat kamu harus memusnakan para monster bertubuh besar dengan senjata tersebut  .

monster itu terlihat sangat ganas dimana kamu sendiri jika terkena serangan akan membuat kamu mengalami luka fatal yang mengerikan  hal tersebut terlihat ketika HP mu menguras begitu banyak dengan hanya sekali terkena serangan monster  , digame Animus Stone Alone kamu tidak akan bisa melakukan combo serangan seperti halnya game RPG action namun kamu hanya dapat melakukan serangan biasa saja yang dibatasi oleh MP atau Stamina yang ada  , benar stamina tersebut sangat menghambat pergerakan menyerang hanya beberapa kali kemudian pemain akan kelelahan dan butuh istirahan 3 detik  yang membuat game ini sangat lah sulit dimainkan .

namun di situlah letak keseruan game nya yang membuat unsur dari game ini begitu menegangkan , yang mengharuskan kamu menghidari serangan musuh jika tidak ingin mengalami game over ataupun menangkis serangan mereka namun menangkis kadang tidak begitu Efektif .

disini juga terdapat beberapa senjata yang bisa kamu beli dan attribute yang bisa kamu update seperti hal nya armor baju kepala celana . dan  senjata yang bisa di update menjadi lebih kuat  baik dari segi serangan maupun pertahanan .

namun meskipun kamu bisa mengupdate senjata lebih kuat tidak akan merubah kemungkinan bahwa game ini cukup sulit dimainkan oleh orang awam karena  melihat banyak nya monster yang bisa melakukan kombo serangan yang membabi buta dan hal tersebut benar benar tanpa membuat jantung ingin copot saat main kejar kejaran  disaat ingin menghadapi Boss monster tersebut .


7. Darkness Rises




Nexon adalah perusahaan penggembang game yang banyak menghasilkan game-game yang  memiliki kualitas  visual gambar yang memukau salah satunya adalah game Android dengan judul Darkness Rises yang dimana  Grafis pada game tidak kalah bagus nya dengan game-game Desktop PC.

Drakness Rises adalah jenis game RPG  yang dimana pada game ini sendiri kamu bisa memilih peran karakter yang ingin kamu mainkan seperti Warrior , Wizard ,Assasin dan Berserker .  di ceritanya sendiri kamu ditugaskan untuk menghentikan bangkitnya kekuatan  kegelapan sang raja iblis yang bisa mengancam  keseimbangan  dunia .

8. Crasher



dikembangkan oleh perusahaan ternama asal korea selatan  yaitu 4399enGame   dengan judul game nya Crasher , game ini berhasil memikat banyak kalangan pecinta game di seluruh dunia  dengan sudah lebih dari 1 juta orang yang telah mengunduh dan memainkan game tersebut , membuktikan bahwa game Crasher adalah salah satu game RPG yang paling diminati oleh kalangan para pecinta game  .

di game Crasher sendiri terdapat 17 peta daerah yang dapat kamu jelajahi untuk memburuh monster dan menaklukan dungeon bersama teman kamu .

Game RPG yang satu ini juga menyuguhkan berbagai macam fitur yang sangat menyenangkan, menantang dan juga menegangkan karena anda akan dihadapkan dengan multiple player atau dua pemain dalam satu layar.


9. Dungeon Hunter 5


Dungeon Hunter  adalah seri game yang telah banyak memikat perhatian banyak dari kalangan para gamers , Game bersuat Gameloft ini sudah tidak bisa diragukan lagi , mengingat sendiri bahwa perusahaan  pengembang game terkenal asal perancis ini " Gameloft" sudah banyak membuat game-game berkualitas yang begitu bagus baik dari segi permainan maupun grafisnya .

dan salah satu game yang paling diminati adalah seri Dungeon hunter dimana game ini sendiri sudah mendapatkan seri kelimanya .


bicara cerita dalam game kamu akan menjadi seorang Hunter yang  berjuang bersama jutaan Bounty hunter untuk Memerangi Monster mengerikan yang menguasai dunia dengan kekuatan kegelapan , kamu akan diberikan banyak misi lebih 69misi yang harus kamu selesaikan  hal tersebut akan membuat petualangan mu menjadi begitu seru .

di dalam game dungeon hunter juga terdapat banyak mode yang membuat kamu jadi betah untuk memainkan game ini , seperti Co-Op MOde yang memungkinkan kamu membentuk sebuat party game bersama teman teman mu untuk melakukan sebuah pertualang bersama  .


10. Knights Chronicle



Knights Chronicle adalah game Rpg yang berbasis Trun-based RPG  yang memiliki  Kualitas Grafis 3D dengan visual gambar nya yang baik di ikuti dengan alur cerita dalam game yang bergitu menarik dan seru untuk kamu mainkan  ,

bagi kamu penggemar berat anime pastilah sangat suka dengan game knigts Chronicle ini karna game ini  mengusung visual gambar bergaya anime yang begitu menarik di lihat dengan karakter yang imut dan cantik  bukan hanya itu suara charakter seiyu yang begitu menggoda  membuat game ini begitu diminati oleh kalangan para pecinta game  hal tersebut  telihat  jelas  dengan sudah lebih dari 1 juta orang yang telah mengunduh game ini di playsote.


11. The Bard’s Tale



selanjutnya ada game Rpg berbasis Offline  yaitu The Bard's tale  game yang dikembangkan oleh inXile Entertainment  perusahaan terkenal asal California ini begitu memita perhatian banyak gamers disamping dengan Grafis yang ditampilkan game ini bergaya 3D namun di ikuti juga dengan cerita yang begitu menarik .

di dalam game The bard's tale kamu di haruskan melakukan sebuah petualangan di mana kamu bisa menelusuri luasnya dunia game dan menjelajahinya dengan  kota  mardieval yang begitu klasik membuat kamu seperti tinggal di jaman abad pertengahan yang menampilkan jalan bebatuan  dan rumah klasik ala eropa  , di ikuti dengan hutan yang mengerikan dengan Lebih dari 50 ras monster ganas dan bos yang sulit dikalahkan , kamu juga  bisa menelusui ruang bawah tanah , gunung bersalju , kuburan dan daerah daerah lainnya yang dipenuhi oleh monster .

Lebih dari 150 item unik persenjataan baju, besi , instrumen , token , artefak , dan jarahan yang bisa kamu kumpulkan yang beguna untuk menguatkan  pertahanan dan daya serangmu untuk melawan monster  yang menguasai daerah kegepalan .



12. Kritika: The White Knights



Game yang dikembangkan oleh perusahaan terkenal asal korea yaitu Gamevil telah banyak membuat game android yang sangat seru sekali dimainkan termasuk juga dengan game yang berjudul "Kritika : The white Knights " dengan jumlah download yang telah mencapai lebih dari 10 juta orang  game RPG yang keren ini wajib banget kamu mainkan di smartphone kesayangan kamu .

di game kritika : The White knights kamu ditugaskan untuk  melawan dan menghabisi musuh - musuh tangguh seperti hal nya Burst Breaker yang mempu meledakan medan perang hanya dengan sekali serangan saja , atau mungkin kamu akan berhadapan dengan Eclair yang akan menggiring mu pada kehancuran atau Blood Demin yang dengan senjata tombaknya yang haus darah selalu menuntut nyawa  , banyak lawan lawan yang akan membuat mu kesulitan dalam menghadapi mereka seperti halny assasin , Drak Valkyrie , berserker .

hebat nya lagi di game ini kamu bisa melakukan serangan  Combo yang berutal  terhadap musuh mu , dengan banyaknya hero pilihan yang bisa kamu mainkan   untuk menghadapi setiap lawan dan mengalahkannya .


13. Kingdom Warriors



selanjutnya ada game yang dengan judul Kingdom Warriors , sesuai namanya Kingdom game ini mengambil tema jaman Dinasty Cina yang dimana pada jaman kerajaan yang masih mengalami kekacauan dan perang besar . dimana pada jaman itu pahlawan-pahlawan terkenal cina seperti lu bu , cao-cao masih Exsis karna kekuatan yang ia miliki .

begitu juga pada game Kingdom Warriors di android ini game yang mengisahkan lebih dari 40 pahlawan dari negri cina yang berbeda beda  yang dimana pahlawan tersebut akan membantumu menuju kemenangan  besar pada game ini dengan nama karakter pahlawan yang sudah mendunia seperti hal nya Lu bu , Cao cao ataupun Guan Yuu

Game ini pun juga akan menuntut anda untuk semakin mengembangkan pasukan anda dan juga menuntut anda untuk terus meningkatkan strategi yang anda miliki.

14. Marvel Future Fight



Marvel mendengar katanya sendiri sudah tidak asing lagi bagi kita semua menginat ini adalah flim layar lebar terkenal yang sering menampilkan super hero yang hebat hebat  seperti ironman , hulk , superman , atau pun captain amerika , namun para super hero tersebut mempunyai kehidupan masing masing di dunia mereka  sendiri , mereka menjadi pahlawan pada cerita  mereka sendiri .

nah oleh karna itulah Marvel membuat game "Marvel Future Fight" di android  demi memberikan hasrat baru kepada para pencinta super hero dimana mereka bisa betarung bersama-sama  pada dunia alternatif Game ini .


Marvel Future Fight sendiri mengusung Genre RPG  yang dimana kualitas Gameplay nya cukup menarik dipadukan dengan aksi para super hero Terkenal yang ada di serial marvel  seperti The Avengers , Spiderman , hulk , superman , dan semua anggota Guardian of the Galaxy

bicara cerita dari game Marvel Future Fight sendiri  berawal ketika kamu mendapatkan pesan dari Direktur SHIELD Nick Fury yang mengatakan bahwa dimensi dari multiverse telah bertabrakan sehingga keselamatan umat manusia berada di tangan kamu.

Sehingga dalam game ini kamu akan diajak untuk mengumpulkan para superhero dan juga Super Villain yang hebat untuk menjadi bagian dari tim kamu untuk melindungi alam semesta dengan menggunakan segala cara.

Terdapat banyak sekali fitur yang bisa kamu nikmati dalam game ini seperti  3v3 Battle, Single Player Campaign dan masih banyak lagi fitur yang lainnya. Dengan segala keunggulan ini tidak heran jika  Game Marvel Future Fight wajib banget kamu mainkan .

15. Art of Sword




Art Of Sword adalah game android yang berbasis MMORPG dimana kalian bisa  memainkan game ini bersama player lain atau teman mu di seluruh dunia  , game ini mempunyai Grafis yang Lumyan  untuk sebuah Game RPG  .

di dalam game Art Of Sword kamu bisa menyelesaikan berbagai misi  yang terdiri dari 8 Stage dengan level kesulita yang Terus meningkat , dalam setiap update gamenya sering sekali muncul event yang begitu menarik  , bukan hanya itu kalian bisa membentuk party team untuk bisa menyelesaikan  dungeon bersama-sama dan menjalin ikatan bersama teman baru mu di game ini  bahkan dalam Mode guild war kamu bisa mengajak semua anggota patymu untuk melawan party  orang lain dalam mencari siapa pertarung terkuat yang ada di dunia game Art Of Sword.

dalam game ini juga terdapat 4 kelas yang bisa kamu pilih  diantaranya adalah , Grand Duelist , Sorcerres , Future Guardian serta Vampire Hunter yang bisa menjadi Hero  andalan kalian  untuk berpetualang di dunia yang penuh dengan mahluk mengerikan di dunia Art Of SWord .


16. King’s Raid



King's Raid adalah  game  berjenis MMORPG yang wajib banget kamu mainkan melihat unsur yang begitu Moe dalam game ini , dengan Grafis 3D ala Anime-nya membuat  para Otaku /Weaboo banyak memainkan game  king's Rad , Vespa inc adalah pengembang KIng's Raid memastikan bahwa di dalam game ini tidak ada unsur Gatcha yang merugikan player  .

bicara soal Gameplay King's raid tidak kalah bagusnya dengan game MMORPG sejenisnya seperti toram online ataupun Seven knights , banyak karakter hero yang bisa kalian pilih di game yang berbasis RPG trun-based ini yang membuat kamu jadi betah dalam memainkan game yang satu ini dengan berbagai skil unik  yang dapat kamu milik guna melawan monster-monster mengerikan yang ada dalam game  tentu saja kamu bisa memainkan game ini bersama teman mu ataupun player lain di seluruh dunia .


17. War Of Ring - awaken Dragon


Salah satu game yang benar benar memiliki unsur fantasy yang kental dimana kamu dapat berpetualang di sebuah dunia yang dipenuhi dengan hijau nya pohon di sertai dengan mahluk mitology kuno yang begitu enak untuk dipandang mata  , War Of ring adalah game berjenis MMOARPG yang begitu fantastik  dimana dalam game nya sendiri sering menampilkan ras ras fantasy kuno seperti , Para Elf , Dwarf , Gnome , Orc , Cyclopses  dan kamu juga bisa menjelajahi luas nya dunia game War of ring  karna game ini merupakan game Openword .

bukan hanya itu game War of ring juga memiliki banyak keunggulan mode diantaranya : mode pergadangan bebas dimana pemain bisa leluasan berdagang barang tanpa pembatasan harga  hal ini benar menguntungkan mu jika kamu ingin menjual Item langka yang kamu miliki , di game ini juga ada mode party dimana kamu bisa membentuk teman seperjuangan mu dan mengalahkan monster boss  di sepanjang maps yang kamu temui , menjelajahi dunia guna menemukan item langka yang benar benar dapat kamu jual dengan player lain .


Nah demikian ulasan mengenai daftar game rpg yang terbaik yang wajib kamu mainkan di tahun ini. Semoga artikel ini bisa menjadi referensi untuk mencari game RPG android, baik itu offline maupun online.

Tag abaikan:
MMORPG OFFLINE , RPG OFFLINE , RPG ONLINE , RPG Open world , jrpg open world , Game Rpg terseru , game Rpg Grafis HD  , Game RPG 3D , RPG Android Ukuran Kecil , Game Rpg Android Ringan , Rpg Offline Mod Apk


Baca Artikel lainnya ya!...

Daftarkan Email Kamu disini!..

Nggak perlu bolak-balik ke Situs ini untuk ngecek postingan terbaru, Daftarkan aja email kamu disini.

17 Game RPG Open World Android Terbaik 2019 Offline & Online
4/ 5
Oleh